Website Informasi Corona DKI Jakarta Sempat Diretas? Ini yang sebenarnya terjadi

Rindi Putra
0 Komentar
Beranda
Crime
News
Security
Website Informasi Corona DKI Jakarta Sempat Diretas? Ini yang sebenarnya terjadi
Website Informasi Corona DKI Jakarta Sempat Diretas? Ini yang sebenarnya terjadi
Sedang sibuk - sibuknya menangani penyebaran virus korona (COVID-19), website Informasi Corona DKI Jakarta (corona.jakarta.go.id) Sempat Diretas? Benarkah diretas? Lalu apakah yang sebenarnya terjadi. Berikut penjelasannya dari Kepala Unit Pelaksana Jakarta Smart City.

Seperti yang kita ketahui, Pemprov DKI Jakarta menyediakan sebuah website khusus untuk informasi seputar virus corona. Website tersebut berada dalam satu domain bersama Jakarta Smart City atau tepatnya menjadi subdomain dari website resmi pemprov DKI Jakarta (jakarta.go.id).

Website informatif tersebut pun tidak luput dari pembahasan karena dikabarkan sempat diretas atau di-hack oleh orang yang tidak bertanggungjawab. Benarkah diretas? atau ada penjelasan lain?

Baca juga: Daftar Website Rujukan Resmi Tentang Virus Corona COVID-19



Website Informasi Corona DKI Jakarta Sempat Diretas? Ini yang sebenarnya terjadi

Dilansir dari website Indozone yang terjadi itu sebenarnya bukan peretasan, tetapi ada yang 'sengaja' "membanjiri" website tersebut dengan banyak sekali pengunjung (buatan). Hal terssebut tentunya membuat website tersebut mengalami overload (terlalu banyak yang membuka) dan otomatis tidak bisa diakses oleh pengguna lain.
"Enggak, cuma ada plumbing traffic yang tinggi. Di DDoS saja. Bukan diretas," kata . Yudhistira (Kepala Unit Pelaksanaan Jakarta Smart City).
Walaupun yang terjadi bukan peretasan seperti yang banyak disebutkan, namun hal tersebut tetaplah dianggap penyerangan karena traffic (pengunjung) yang sangat banyak tersebut dibuat dan dikirim secara sengaja agar website menjadi down dan otomatis tidak dapat dibuka.

Entah siapa yang mengirimnya, tetapi hal ini tentu saja sangat menjengkelkan. Ditenga keseriusan para pejabat pemerintah, seperti pemprov DKI, dalam mencegah penyebaran penyakit ini, masih ada saja yang 'iseng' dan tidak memikirkan efek buruk yang ditimbulkan. 

Baca juga: Video Google untuk para Petugas Medis yang Menyentuh Hati

Bagaimana sekarang?

Saat ini website khusus informasi seputar virus korona milik pemprov DKI sudah kembali normal dan dapat diakses seperti biasa. Anda bisa mendapatkan banyak sekali informasi dari website tersebut.

Meskipun ini sebenarnya khusus laporan wilayah Jakarta saja, tetapi ada banyak informasi bermanfaat yang bisa kita dapatkan. Mulai dari pengenalan awal apa itu virus corona, bagaimana pencegahannya, sampai tindakan yang harus diambil apabila anda mengalami gejalanya.

Didalam website ini juga terdapat infografik yang dapat anda download dan juga print sebagai informasi dan pengetahuan seputar pencegahan dan penanganannya.

Makanya, saya sendiri heran kenapa kok ada ya orang yang 'jail' dan hanya mementingkan kesenangan pribadi dengan menyerang website penting seperti ini.

Semoga tulisan mengenai informasi website informasi corona DKI Jakarta yang sempat diserang ini bermanfaat. Jaga kesehatan dan tetaplah menjadi pengguna yang bijak! #beWiseUser!

Baca juga: Website DPR diretas seiring penolakan terhadap UU Cipta kerja

Penulis blog

Rindi Putra
Rindi Putra
Graphic Designer & Technology Junkie Graduated with 'International Trade Management' Major | 2 Years of Professional career on International Shipping Company & 3 Years career on Local Fashion Brand Company | 10 Years (and still counting) as Digital content creator. Feel free to connect with me on Social Media Twitter/Instagram: @rindiputra

Tidak ada komentar

Mohon maaf komentar Anda tidak akan langsung muncul karena ada proses moderasi. Terpaksa harus dilakukan untuk menyaring komentar spam yang merugikan banyak pihak. Terima kasih atas pengertiannya. Selamat membaca!