20 Top Brand Teknologi dan Media di Tahun 2020

Rindi Putra
0 Komentar
Beranda
Finance
News
20 Top Brand Teknologi dan Media di Tahun 2020
20 Top Brand Teknologi dan Media di Tahun 2020
Berikut ini adalah 10 top brand teknologi dan media di tahun 2020. Daftar ini disusun oleh Brand Finance yang ahli dalam melakukan penelitian dan penilaian setiap tahunnya terhadap brand - brand besar yang tersebar di seluruh dunia.

Pada daftar ini, kita hanya fokus kepada brand atau merek yang berada di sektor atau kategori Teknologi dan Media. Jadi walaupun saat ini Amazon berada di peringkat pertama, tetap tidak akan masuk hitungan karena Amazon berada di sektor Retail yang bersaing dengan Walmart dan supermarket lainnya.

Ranking ini disusun berdasarkan nilai valuasi yang didapatkan oleh setiap brand yang telah melakukan IPO atau melantai di pasar saham. Jadi jika ada perusahaan yang memiliki nilai valuasi yang tinggi namun belum melakukan IPO maka tidak akan masuk kedalam daftar ini.



20 Top Brand Teknologi dan Media di tahun 2020

Laporan ini dikeluarkan pada tanggal 22 Januari 2020 dengan judul laporan Brand Finance Global 500 yang mengulas berbagai brand dari berbagai sektor di seluruh dunia. Berikut adalah daftar 20 top brand teknologi dan media beserta nilai valuasinya untuk tahun 2020.

#1 Google 

20 Top Brand Teknologi dan Media di Tahun 2020
Ranking pertama diambil oleh Google dengan nilai valuasi sebesar $159,722 miliar dollar. Tahun ini Google berhasil menyalip Apple di posisi puncak top brand di sektor teknologi. Tahun 2019 Apple berada di posisi pertama dan Google berada di posisi kedua dalam kategori perusahaan di sektor teknologi.

Dalam ranking secara keseluruhan Google juga masih berada di puncak. Berada di posisi kedua dibawah Amazon (di sektor retail), Google saat ini patut berbangga karena telah mengalahkan perusahaan - perusahaan teknologi besar lainnya yang juga tidak kalah terkenal.

Baca juga: 5 Industri yang akan "Terganggu" SEO di Google - Neil Patel

#2 Apple

20 Top Brand Teknologi dan Media di Tahun 2020
Di posisi kedua ada perusahaan yang terkenal dengan logo buah aple nya yang telah digigit, Apple. Perusahaan yang terkenal dengan produk smartphone iPhone ini menempati posisi kedua di sektor teknologi dan media.

Dengan nilai valuasi (value) sebesar $140,524 miliar dolar, Apple menempati posisi kedua dibawah Google. Sebelumnya, pada tahun 2019 Apple menempati posisi pertama di sektor teknologi dan media meninggalkan pesaing lainnya diurutan bawah.

Walaupun turun peringkat dari tahun lalu, Apple masih menempati posisi 3 besar secara keseluruhan. Apple hanya berada di bawah Amazon (retail) dan Google (teknologi), perusahaan lainnya dari berbagai sektor berada dibawah Apple.

#3 Microsoft

20 Top Brand Teknologi dan Media di Tahun 2020
Di posisi ketiga ada perusahaan yang terkenal dengan produk software nya, yaitu Microsoft. Posisi ketiga ini tidak berubah dari tahun lalu, namun dari nilai valuasi Microsoft memiliki penurunan nilai sebesar 2% menjadi $117,072 miliar dolar.

Sama seperti Apple dan Google, Microsoft juga masih perkasa diantara perusahaan dari seluruh sektor, menempati posisi 4 di ranking global perusahaan milik Bill Gates ini nampaknya masih perkasa di dunia teknologi.

Baca juga: Promosi Smartphone RED Hydrogen One di Fast Furious 9 Sia - sia?

#4 Samsung

Posisi ke 4 masih dipegang oleh perusahaan teknologi, yaitu Samsung. Perusahaan asal Korea Selatan ini mulai menjadi ancaman perusahaan besar lainnya di 5 besar. Perusahaan yang juga terkenal dengan produk smartphone nya ini nampaknya akan selalu agresif di pasar teknologi.

Dengan nilai valuasi sebesar $94,494 miliar dolar, posisi samsung juga tidak berubah dari tahun 2019 kemarin. Tidak hanya smartphone, Samsung juga terkenal memiliki berbagai macam produk yang telah terkenal di masyarakat seperti Televisi dan alat elektronik lainnya.

#5 Facebook

Selanjutnya ada Facebook, perusahaan dengan kategori Media ini berada di posisi ke 5 dengan nilai valuasi $79,804 miliar dolar. Nilai ini turun dari tahun sebelumnya namun tidak menurunkan posisi secara keseluruhan.

Facebook memang menampati posisi ke 5 (dan ke 7 global) namun jika diurutkan berdasarkan kategori Media, Facebook berada di posisi pertama, berada jauh diatas Media - media lainnya seperti Disney, Youtube, dan juga Instagram.

#6 Huawei

Yup! Perusahaan asal China ini berhasil menempati posisi ke 6 (dan ke 10 global) meskipun telah memiliki permasalahan dengan pemerintah Amerika serikat. Dengan nilai valuasi $65,084 miliar dollar, nampaknya Huawei menjadi perusahaan China pertama di kategori teknologi.

Seperti yang kita ketahui perusahaan Huawei sedang diblokir oleh pemerintah amerika dan tidak lagi menggunakan Android sebagai OS di produk smartphone nya. Namun sepertinya hal tersebut tidak menurunkan nilai valuasi dari brand Huawei.

#7 Disney

Selanjutnya ada Disney yang kita kenal sebagai perusahaan Media raksasa asal Amerika. Saat ini Disney menempati posisi ke 7 (dan ke 17 global) di kategori teknologi dan Media. Namun jika disempitkan kedalam kategori Media saja, Disney menempati posisi ke 2 dibawah Facebook.

Dengan nilai valuasi $56,123 miliar dolar, Disney masih jauh diatas pesaing lainnya di media hiburan, meninggalkan perusahaan lainnya seperti Sony, Universal, dll.

#8 WeChat

Selanjutnya ada WeChat, aplikasi yang berasal dari negeri tirai bambu, Tiongkok, ini nampaknya memiliki jumlah pengguna yang banyak, terutama dari negara asalnya, China.

Dengan nilai valuasi sebesar $54,146 miliar dolar sudah cukup membuat WeChat menempati posisi ke 8 (dan ke 19 global) dalam kategori Teknologi dan Media.

#9 YouTube

Selanjutnya ada anak perusahaan milik Google,  Youtube, yang berhasil menempati posisi ke 9 (dan ke 26 global) dalam kelompok teknologi dan media ini. Dalam beberapa tahun ini, Youtube mulai mengalami perkembangan yang sangat pesat, bahkan hampir menyaingi industri televisi lokal di setiap negara.

Dengan nilai valuasi $44,476 miliar dolar, anak perusahaan Google ini nampaknya akan terus bertumbuh seiring semakin mudahnya akses internet di berbagai negara.

#10 Tencent QQ

Posisi ke 10 di top brand teknologi dan media ini diambil oleh perusahaan asal China bernama Tencent QQ, di beberapa negara mungkin dikenalnya sebagai perusahaan pembuat game, namun selain itu Tencent QQ juga termasuk kedalam kategori Media.

Dengan nilai valuasi sebesar $44,091 miliar dolar nampaknya perusahaan asal china ini akan memberikan kejutan - kejutan baru didalam teknologi Media dan industri.


#11 - 20 Top Brand Teknologi dan Media di Tahun 2020

Berikut ini adalah brand atau merek yang menempati posisi 11 - 20 di top brand teknologi dan media 2020 lengkap dengan nilai valuasinya berdasarkan laporan dari Brand Finance.

11. IBM (Teknologi)
12. Intel (Teknologi)
13. Instagram (Media)
14. Oracle (Teknologi)
15. Cisco (Teknologi)
16. Netflix (Media)
17. Dell (Teknologi)
18. LG (Teknologi)
19. SAP (Teknologi)
20. NBC (Teknologi)

Semoga pembahasan mengenai 20 top brand teknologi dan media di tahun 2020 ini bermanfaat. Tetaplah menjadi pengguna yang bijak! #beWiseUser!


Artikel menarik lainnya dari rinditech.com:
3 Produk Elektronik yang Paling Mudah Diperbaiki versi iFixit
Pre-Order Motorola Razr Phone Sudah Dibuka, di Indonesia?
OnePlus Concept One Kamera Hilang dengan Teknologi Sunroof Mobil

Penulis blog

Rindi Putra
Rindi Putra
Graphic Designer & Technology Junkie Graduated with 'International Trade Management' Major | 2 Years of Professional career on International Shipping Company & 3 Years career on Local Fashion Brand Company | 10 Years (and still counting) as Digital content creator. Feel free to connect with me on Social Media Twitter/Instagram: @rindiputra

Tidak ada komentar

Mohon maaf komentar Anda tidak akan langsung muncul karena ada proses moderasi. Terpaksa harus dilakukan untuk menyaring komentar spam yang merugikan banyak pihak. Terima kasih atas pengertiannya. Selamat membaca!