Tesla Model S. Image Credit: Tesla.com |
Pecinta otomotif pasti tahu mobil Tesla model S dan model lainnya, seperti apa tampilannya? Apakah fitur yang ditawarkan akan menarik konsumen di Indonesia? Lalu bagaimana dengan harganya? Apakah harga mobil listrik Tesla ini lebih murah atau lebih mahal dari mobil biasa?
Jadi memang mobil listrik Tesla ini sudah dipasarkan di negara kita dan diimport langsung oleh Prestige Motorcars yang memang selama ini sudah dikenal sebagai salah satu importir mobil-mobil dengan penampilan eksotis dari benua Amerika ataupun benua Eropa.
Kemudian, apabila kita mengingat bahwa mobil listrik Tesla itu diimport langsung dari Amerika sana, maka barang tentu harganya juga sangat mahal. FYI, untuk varian yang paling murah pun kita ini harus siap mengeluarkan uang melebihi 2 Miliar Rupiah.
Tampilan interior mobil listrik Tesla Model S |
Jadinya tak heran jika kalangan tertentu saja yang bisa membelinya, dengan terbatasnya konsumen, maka hal ini membuat mobil listrik yang satu ini terkesan lebih eksklusif dan berkelas dibandingkan mobil buatan Jepang lainnya.
Karya Elon Musk Sampai Indonesia
Yup! Siapa yang tidak tahu Elon Musk, sekarang ini Elon dikenal sebagai pendiri perusahaan roket luar angkasa, Space X. Namun sebenarnya karya Elon musk tidak hanya Space X, jika Anda pernah menggunakan jasa keuangan PayPal, atau juga Solar Sistem, itu juga karya - karya Elon Musk.
Termasuk Mobil Listrik Tesla Model S ini, dikembangkan berbarengan dengan project roket Space X. Elon Musk ingin menjadi pelopor dalam pembuat mobil listrik yang dapat dipasarkan secara global untuk menggantikan mobil - mobil konvensional yang menggunakan bahan bakar fosil.
Tesla Model S dengan Desain futuristik dan performa impresif |
Walaupun harga mobil Tesla ini mahalnya bikin sesak napas, tetapi ada keistimewaan padanya. Jadi Tesla ini adalah sebuah mobil listrik yang sudah digadang-gadang sebagai jenis mobil yang dibutuhkan masa depan.
Walaupun Tesla tergolong baru, sebab baru didirikan pada tahun 2003 silam, ternyata Tesla ini kuat dan langsung menjelma sebagai perusahaan raksasa yang jargonnya ingin selalu terdepan dalam mengembangkan teknologi mobil listrik.
Kerennya lagi, Tesla adalah merk pertama yang memasarkan mobil listrik daripada Jepang dan Eropa. Bahkan mereka terlebih dahulu memasarkan mobil listrik dibandingkan merek mobil asal Jepang ataupun Eropa.
Dilengkapi dengan banyak sensor yang mampu mendeteksi kendaraan & benda yang ada disekitar |
Spesifikasi Mobil Listrik Tesla Model S
Mobil Tesla model S ini hadir di Indonesia dan menjadi angin segar bagi pecinta otomotif tanah air. Sebab mobil Tesla ini telah menawarkan mesin masa depan yang bisa menggunakan tenaga listrik atau juga menggunakan baterai.
Hebatnya lagi jenis mesin yang dipakai mobil listrik Tesla selalu yang bertenaga dan bahkan performanya juga dikenal mampu menandingi sportcar yang sama-sama dibanderol dengan mahal.
Hebatnya lagi bahkan saat ini peneliti Tesla telah mengembangkan teknologi autopilot yang kelak membuat produknya tersebut bisa berjalan otomatis tanpa perlu lagi ada kendali pengemudiya.
rangka yang mampu melindungi penumpang saat terjadi benturan |
Tak hanya mesin listrik tanpa suara, ternyata mobil Tesla juga terkenal karena memiliki desain yang sangat sporty dan juga memang didukung interior yang super mewah dan juga tentu saja beragam macam teknologi canggih untuk bisa memanjakan siapapun yang memilikinya.
Mobil Tesla model S pertama kali diperkenalkan ke masyarakat umum pada tanggal 26 Maret 2009 dan mobil ini langsung memukau begitu banyak orang, Tesla Model S ini rupanya memiliki kemampuan akselerasi dimulai dari 0-100km dalam waktu 5.5 deti sajak.
spesifikasi Tesla Model S (Standard Range) |
Kemudian untuk saat mengisi ulang baterai, maka kabarnya Tesla Model S si generasi pertama ini teyata mampu menempuh jarak sekitar 300 km lho.
Harga Mobil Listrik Tesla Model S
Apakah Tesla hanya menyediakan satu varian Tesla Model S saja? Tentu saja tidak, karena di pasaran ada banyak sekali varian Tesla dengan konfigurasi fitur yang berbeda-beda.
Desain mewah tidak kalah dari model premium brand terkenal |
Bahkan yang tercatat saja sudah ada tiga varian Tesla Model S yang mulai dipasarkan di Indonesia, antara lain adalah varian 75D, P85D, P60D dan juga yang terbaru adalah tipe P100D.
Tetapi jangan pernah berharap jika mobil listrik ini dibanderol murah lho ya, sebab harga mobil Tesla Tipe S P100D di Indonesia ini mencapai Rp. 4.4 Miliar OFD (off the road).
Sementara itu, untuk Tipe P 60D itu mencapai Rp 2.2 milyar OFD. Bagaimana? Tertarik membeli mobil Tesla model S?
Artikel Menarik Lainnya dari rinditech.com:
Desain Tesla Cybertruck Nyeleneh, Tetap Laku Keras!
Porsche Taycan Turbo - Mobil Listrik Pesaing Tesla
Tesla Model X SUV Dengan Nilai Keamanan Sempurna
Tesla Model 3 Mobil Termurah dari Semua Model Tesla
Tesla Roadster Sanggup Berhadapan dengan Bugatti Chiron
Robot SPOT - Siap untuk Pekerjaan Berat
Cara & Biaya Membuat Surat Kehilangan di Kantor Polisi
Cara Memasang Google Cam di Smartphone ASUS
Porsche Taycan Turbo - Mobil Listrik Pesaing Tesla
Tesla Model X SUV Dengan Nilai Keamanan Sempurna
Tesla Model 3 Mobil Termurah dari Semua Model Tesla
Tesla Roadster Sanggup Berhadapan dengan Bugatti Chiron
Robot SPOT - Siap untuk Pekerjaan Berat
Cara & Biaya Membuat Surat Kehilangan di Kantor Polisi
Cara Perpanjang STNK di Kantor Polisi Tanpa Calo!
Cara Lengkap Perpanjang SIM A & C Tanpa Calo! Harganya?
Tes Latihan Ujian Teori SIM Online Resmi KORLANTAS POLRI
Jeff Bezos Sang Pendiri Amazon.com "The 1% Elite"Cara Lengkap Perpanjang SIM A & C Tanpa Calo! Harganya?
Tes Latihan Ujian Teori SIM Online Resmi KORLANTAS POLRI
Cara Memasang Google Cam di Smartphone ASUS
Tidak ada komentar