Beranda
Facebook
Internet
Security
Keamanan Facebook: Data di Profil Anda Mungkin Telah Diambil
Keamanan Facebook: Data di Profil Anda Mungkin Telah Diambil
Mimpi buruk kita akan keamanan Facebook dengan kerahasiaan data di sosial media sepertinya semakin menjadi. Itulah Kalimat pertama yang dituliskan oleh Karissa Bell, salah satu jurnalis teknologi.

Ulasan ini menyusul pernyataan yang dikeluarkan oleh pihak Keamanan Facebook: "Data di profil Anda mungkin telah diambil".

Diduga hal ini dapat terjadi karena salah satu fitur yang digunakan oleh Facebook, yaitu fitur pencari teman melalui nomor HP yang digunakan. Ternyata fitur ini membuka celah bagi para pelaku pencurian data.

Sebelumnya Facebook telah menerapkan fitur pencarian teman berdasarkan nomor HP. Sebenarnya kita (sebagai pemilik akun) dapat mematikan atau menonaktifkan fitur ini, namun kebanyakan dari pengguna tidak menganggap hal ini penting sehingga pengaturan default (awal) yang terus digunakan oleh akun mereka.

Pengaturan Default yang diterapkan oleh pihak Keamanan Facebook untuk fitur pencarian (dicari) teman melalui nomor HP ini adalah ON sehingga bagi pengguna yang tidak sadar dan tidak mengerti, pada umumnya (secara tidak sadar) menggunakan pengaturan ON.

Dengan kata lain, kita membolehkan sistem untuk membaca nomor HP, termasuk data profil yang terhubung dengan nomor tersebut. Sampai disini sebenarnya tidak ada masalah.

CTO Facebook: Ada aktor jahat yang memanfaatkan fitur tersebut

Artikel ini pun dibuat berdasarkan pernyataan dari CTO (Chief Technology Office) Facebook, Mike Schroepfer, yang menyatakan bahwa selama ini ada aktor atau pihak yang memanfaatkan fitur menemukan teman dengan nomor HP untuk kepentingan pribadi. Tentunya "kepentingan pribadi" tersebut berarti tidak bagus.

Seperti yang ditulis di laman website Mashable, pernyataan tersebut seakan memberi tambahan rasa takut kepada para pengguna internet akan keamanan data pribadi.  Terlebih lagi pernyataan tersebut keluar langsung dari pengembang platform sosmed nomor 1 di dunia, yaitu Facebook.

CEO Facebook, Mark Zuckerberh, juga ikut memberikan pernyataan terkait hal ini, masih dalam artikel yang sama, Mark mengatakan bahwa pelanggaran tersebut dilakukan oleh pihak ketiga (third-parties).

Mashable: Menghapus akun facebook juga tidak akan memperbaiki keadaan

Fitur Telah dinonaktifkan oleh Keamanan Facebook

Fitur dan setting untuk menemukan teman melalui nomor HP sekarang sudah dimatikan atau di nonaktifkan, yang sebelumnya memang diatur dalam keadaan aktif (ON) secara default. Hal ini juga menandakan bahwa fitur ini memang menjadi sumber masalah bagi keamanan data pengguna.

CTO Facebook juga menambahkan kemungkinan besar seluruh data publik yang dimiliki oleh para pengguna Facebook diambil atau dimanfaatkan melalui fitur ini.

Setelah itu, saat dikonfirmasi melalui jaringan telepon, Zuckerberg mengkonfirmasi bahwa data pengguna Facebook telah diambil data publiknya dalam persentase yang cukup besar semenjak fitur ini di setting ON secara default.

Keamanan Facebook: Data di Profil Anda Mungkin Telah Diambil

Aplikasi Pihak ketiga di Keamanan Facebook? (Third Party)

Yup! Teman - teman pernah diminta untuk memberikan ijin akses Facebook oleh game atau permainan yang akan dimainkan? YES! itu adalah salah satu contoh pihak ketiga yang ada antara Kita (sebagai pengguna Facbook) dan Facebook itu sendiri.

Selain permainan, aplikasi lain seperti yang sering kita install di Smartphone kemudian melakukan pendaftaran melalui Facebook juga termasuk aplikasi pihak ke-3. Maka dari itu sangat besar sekali kemungkinannya bahwa data kita juga telah dikumpulkan oleh aplikasi - aplikasi tersebut.

Walaupun sebagian aplikasi yang kita gunakan terlihat kredibel namun tetap saja pasti ada aplikasi atau permainan yang tidak mematuhi peraturan tentang kerahasiaan pengguna atau pemain.

Kenapa Fitur ini Tidak Dihapus dari Keamanan Facebook Secepatnya?

Saat ditanyai kenapa fitur ini tidak segera dihapus saat menemukan kejanggalan? CEO Facebook mengatakan bahwa perusahaannya saat itu belum mengetahui benar bahaya yang akan ditimbulkan sampai menemukan faktanya pada audit terakhir.

Meskipun terlihat telat dalam mengambil tindakan, keamanan Facebook benar - benar melakukan pembenahan terutama pada penanganan data rahasia pengguna. Facebook juga mengumumkan bahwa mereka akan lebih ketat lagi dalam peraturan kerahasiaan, terutama data - data yang dapat diakses oleh aplikasi pihak ke-3.

Zuckerberg: Pada umumnya pengguna lain mengetahui tentang anda dikarenakan Anda sendiri yang memilihnya (diatur sebagai publik, bukan rahasia).

Memang terlihat sulit bagi posisi keamanan Facebook yang selama ini sangat menginginkan keterbukaan dan konektivitas maksimal antar pengguna bila dihadapkan dengan kerahasiaan data pengguna. Kembali lagi kitalah sendiri yang wajib menjaga kerahasiaan data sensitif tersebut.

Artikel ini dibuat bukan untuk menakut - nakuti melainkan ingin memberitahukan bahwa ancaman kebocoran data akan selalu ada, pada aplikasi apapun, termasuk data kita yang ada di BANK. diharapkan setelah ini kita dapat menjadi lebih berhati - hati lagi dengan hal - hal yang bersifat pribadi.

Ada komentar atau pengalaman yang berkaitan tentang keamanan Facebook: data profil di sosial media? silahkan simpan di kolom komentar seperti biasa. Tetaplah menjadi pengguna yang bijak! #beWiseUser!

Penulis blog

Rindi Putra
Rindi Putra
Graphic Designer & Technology Junkie Graduated with 'International Trade Management' Major | 2 Years of Professional career on International Shipping Company & 3 Years career on Local Fashion Brand Company | 10 Years (and still counting) as Digital content creator. Feel free to connect with me on Social Media Twitter/Instagram: @rindiputra